Minggu, 22 Desember 2013

 'Sulap' Limbah Kaca Jadi Lampu Hias Jutaan Rupiah...


Liputan6.com, Bantul : Bagi kebanyakan orang, limbah kaca seringkali dianggap sebagai sampah yang hanya mengotori lingkungan. Tapi bagi seorang perajin di bantul, Yogyakarta justru bisa disulap menjadi lampu hias aromaterapi bernilai tinggi.

Dari informasi yang dihimpun Liputan 6 SCTV, Jumat (22/2/2013), benda-benda dari kaca itu memang cukup menggoda mata. Terlebih nuansa mengkilap dengan kilau cahayanya, yang semakin membuat barang-barang itu terlihat begitu mewah.

Kerajinan 'sulap' berbahan baku limbah kaca itu merupakan karya Sutoyo seorang warga Menayu, Tirto Nirmolo, Kecamatan Kasihan, Bantul.

Berawal dari kejelian saat melihat tumpukan kaca di sebuah toko etalase, Sutoyo mencoba memanfaatkan peluang yang tak banyak dilirik orang itu. Ia kemudian mencoba mengkreasikan barang yang dianggap sampah menjadi lampu hias.

Bermula dari lampu hias, ide Sutoyo pun kian berkembang. Ia pun mulai melihat tren terapi alternatif yang belakangan sedang di gandrungi masyarakat.

Dari situlah Sutopo mengembangkan lampu hiasnya menjadi lampu aroma terapi, yang kemudian digunakan sebagai tempat pemanas minyak esensial untuk menguapkan aroma terapi untuk kesehatan perawatan tubuh. Tak hanya itu, lampu kreasinya juga bisa digunakan untuk tempat pengharum ruangan.

Tak disangka, pesanan pun mengalir dari berbagai kalangan. Mulai dari salon, spa, hingga hotel berbintang pun memesan kepadanya. Namun yang membuatnya semakin bangga, ia bisa menciptakan lapangan kerja meski baru sebatas merekrut teman dan tetangganya.
Sutoyo hanyalah satu contoh perajin yang memanfaatkan celah dari melimpahnya bahan yang seringkali tak dilirik orang.

Bermodal semangat dan keberanian untuk memulai usaha, kerajinan yang dibanderol antara Rp 80 ribu hingga Rp 150 ribu itu pun terus berkembang. Bahkan dengan omzet lebih dari Rp 20 juta perbulan. (Tnt)


 Lampu Aroma Terapi Bantul Yogyakarta.

Lampu Aroma Terapi Bantul Yogyakarta.

Lampu Aroma Terapi,memiliki berbagai manfaat yang sangat baik untuk tubuh dan relaksasi pikiran...

Untuk Pemesanan bisa menghubungi:

Sdr.Febri Triyanto.(085.729.762.257 / 0878.3873.0965)

Salakan RT 09 Bangunharjo Sewon Bantul Yogyakarta 55187.

0 komentar:

Posting Komentar